15 Februari 2016

Kursus Stir Mobil (Part 3)

Hari ini Senin tgl 15 Februari 2016 kursus stir pertemuan ketiga, sekalian melunasi pembayaran kursus, duit saya habis.. huhuhuhu,  kemarin buat ambil mobil di Kwitang Senen setelah seminggu nunggu untuk diservis, habisnya lumayan banyak beli ini itu plus bayar ongkos montir, ditambah lagi minta tolong teman untuk menyopiri mobil nyampe Jonggol, beli bensin juga... isi dompet langsung ludesss..


Lanjut ke cerita kursus, untuk pertemuan ketiga ini saya yang mengemudi menuju ke tempat latihan di Waterpark Bukit Cempaka, materi latihan berupa tanjakan seperti pertemuan kedua, dan belokan, materi baru yaitu parkir..tempatnya memang cocok untuk latihan, ada tanjakannya, ada belokan banyak tapi pendek dan tempat parkiran.. tempatnya sepi tapi tadi ada anak-anak main sepedaan, sewaktu sampai di sana saya usir, hahahaha.. mereka duluan yang main, saya yang mengusir mereka.

Teori di tanjakan sama seperti pertemuan kedua, tapi kali ini ada mundurnya : 
1 Injak rem OK
2 Injak coupling OK
3 Ganti gigi 1 OK
4 Lepaskan coupling pelan-pelan sampai mobil bergetar OK
5 lepaskan rem, coupling masih diinjak OK
6 Jangan dilepaskan coupling Bad
7 Biarkan mobil jalan sendiri, lepaskan coupling pelan-pelan Not Ok
8 Maju sedikit OK
9 Injak rem OK
10 Injak coupling OK
11 Balik ke point 4 sampai 10, ulangi terus sampai lancar Not Ok

Point 6 sangat buruk, berkali-kali mesin mati karena melepaskan coupling awalnya lancar latihan ketiga mesin mati begitu terus, Instrukturnya sampai ngomel-ngomel maklum aki-aki :D, emang harus diomelin gini biar bisa. latihan diulang-ulang sampai keringetan hahaha...

Setelah latihan tanjakan selesai maka saatnya pelajaran mundur dari tanjakan, caranya :
1 Injak rem OK
2 Injak coupling OK
3 Normalkan gigi OK
4 Lepaskan coupling OK
5 Lepaskan rem pelan-pelan OK
6 Lihat kanan kiri ada mobil, belokkan stir kanan/kiri  OK
7 Setelah sampai start untuk latihan tanjakan OK
8 Injak rem OK
9 Injak coupling OK
10 Ganti gigi 1 OK
11 Lanjut latihan tanjakan Not Ok

Selanjutnya latihan belokan pendek, setelah saya hitung ada 4 belokan pendek dan tajam. diulang-ulang terus sampai bisa,. Result lumayanlah untuk newbie.

Selesai saatnya latihan parkir, caranya :
1 Injak rem OK
2 Injak coupling OK
3 Normalkan gigi OK
4 Pindah ke R OK
5 Lepaskan rem pelan-pelan OK
6 Injak coupling sampai penuh jika mau mundur pelan, injak 1/2 untuk cepat Not Ok
7 Lihat kanan kiri ada mobil, belokkan stir kanan/kiri  Not Ok
8 Setelah sampai finish parkir Not Ok
9 Injak rem (Setelah sampai finish parkir) OK
10 Injak coupling OK
11 Normalkan gigi OK
12 Ganti gigi 1 OK
13 Lanjut latihan parkir Not Ok




Posting Komentar

Labels

Total Tayangan Halaman

Flag Counter